Kick Off Meeting Penyusunan RPJMD 2021-2026

Kick Off Meeting Penyusunan RPJMD 2021-2026
Kick Off Meeting Penyusunan RPJMD 2021-2026
Kick Off Meeting Penyusunan RPJMD 2021-2026

KLATEN – Penyusunan RPJMD (Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah) kabupaten Klaten tahun 2021 – 2026 memasuki tahapan penyusunan Rancangan Awal RPJMD. Rapat yang diadakan di Ruang Rapat Utama Gedung B (1/3) merupakan tahapan awal penyusunan Rancangan Awal RPJMD Klaten.

Kepala Bappeda Kabupaten Klaten, Sunarna S.H. menyampaikan bahwa tahapan Penyusunan Rancangan Awal RPJMD ini merupakan rangkaian proses dalam penyusunan RPJMD Kabupaten Klaten tahun 2021 – 2026. Penyusunan RPJMD merupakan implementasi dari permendagri 90 tahun 2019, permendagri 70 tahun 2019 dan untuk Cascading pada Penyusunan Renstra dan Renja berdasar dari Permendagri 90 Tahun 2019 dan Kepmendagri 050-3708 Tahun 2020.

Wakil Bupati Klaten Yoga Hardaya, S.H., M.H. menyampaikan tentang Visi dan misi,. Visi pasangan MULYO adalah terwujudnya Kabupaten Klaten Yang Maju, Mandiri dan Sejahtera, selanjutnya diterjemahkan dalam enam misi.

“Visi dan misi ini selanjutnya agar dapat diselaraskan dengan rancangan teknokratik RPJMD kabupaten klaten tahun 2021-2026, sehingga kita dapat mewujudkan pembangunan kabupaten klaten lebih baik” ujar dia.

Sekretaris Daerah, Drs. Jaka Sawaldi, M.M. juga memberi arahan agar perangkat daerah harus memperhatikan penyusunan dalam Penjabaran Misi RPJMD kedalam Indikator Tujuan dan Sasaran RPJMD serta Indikator Tujuan Renstra Perangkat Daerah.

Proses penyusunan RPJMD kabupaten Klaten tahun 2021 – 2026 dipercepat dikarenakan pada tahun ini terdapat penyusunan RKPD (Rencana Kerja Pemerintahan Daerah) tahun 2022. Diharapkan dengan proses percepatan ini, RPJMD kabupaten klaten tahun 2021 – 2026 selesai pada minggu ke 3 bulan Juli tahun 2021.

What's Your Reaction?

like
2
dislike
1
love
2
funny
0
angry
1
sad
1
wow
1