Tekan Kemiskinan Ekstrem, Camat Klaten Diminta Akurasikan Data P3KE

Tekan Kemiskinan Ekstrem, Camat Klaten Diminta Akurasikan Data P3KE
Tekan Kemiskinan Ekstrem, Camat Klaten Diminta Akurasikan Data P3KE
BAPPEDALITBANG KLATEN – Guna mempertajam sasaran dalam rangka penghapusan kemiskinan ekstrem, Bappedalitbang serahkan Data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) kepada Camat se-Kabupaten Klaten.
Hal itu dia sampaikan saat rapat koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem Klaten di Ruang C2 Sekretariat Daerah Kabupaten Klaten, Senin (06/02).
Plt. Kepala Bappedalitbang Klaten, Pandu Wirabangsa, S.H.,M.Eng. menekankan kepada Camat Klaten agar melakukan monitoring terhadap desa/kelurahan di wilayahnya terutama desa/kelurahan locus prioritas kemiskinan ekstrem, dengan mengecek lampiran check list yang telah diberikan. 
“Bagi individu/keluarga sasaran yang sudah masuk dalam data P3KE tetapi belum masuk ke dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) agar diusulkan masuk DTKS sesuai dengan mekanisme yang berlaku,” ujarnya.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0