Aquabantik Jadi Wakil Klaten yang Berlaga di Lomba Krenova Se-Jateng

Aquabantik Jadi Wakil Klaten yang Berlaga di Lomba Krenova Se-Jateng
Aquabantik Jadi Wakil Klaten yang Berlaga di Lomba Krenova Se-Jateng

Lomba Kreativitas dan Inovasi (KRENOVA) Jawa Tengah kembali digelar di tahun 2021. Dalam ajang ini Klaten diwakilkan oleh Dwi Hartono yang membawakan inovasi Aquabantik.

Inovasi ini mengenai pemanfaatan sampah menjadi barang ekonomi yang memiliki nilai jual. Lebih khusus lagi, inovasi ini berhubungan dengan pembuatan aquarium dari pemanfaatan sampah ban bekas yang dinamakan AQUABANTIK (Aquarium Ban Bekas Cantik).

“Selain pemanfaatan sampah, ide inovasi ini juga dikarenakan Covid-19 di awal 2020 yang menyebabkan pendapatan turun, sehingga tercetus untuk membuat dan menjual Aquabantik seperti ini,” ujarnya saat presentasi Lomba Krenova Jateng via Zoom Meeting, Rabu (26/08).

Sementara M. Umar Said, S.Hut, MPP, M.Eng selaku Kepala Bidang Penelitian, Pengembangan, Pengendalian dan Evaluasi Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda) Klaten menambahkan bahwa produksi Aquabantik bersistem pemberdayaan masyarakat desa. Dengan mengakomodir produk-produk dari hasil masyarakat.

“Saya sangat mengapresiasi dengan adanya inovasi Aquabantik yang digagas pak Dwi Hartono ini, karena selain solusi mengurangi sampah ban bekas, inovasi ini juga berkontribusi dalam mengurangi jumlah pengangguran di masa pandemi,” pungkasnya.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
1
sad
0
wow
1