Tingkatkan Keterbukaan Informasi Publik, Bappedalitbang Klaten Gelar Workshop PPID

Tingkatkan Keterbukaan Informasi Publik, Bappedalitbang Klaten Gelar Workshop PPID

BAPPEDALITBANG KLATEN – Bappedalitbang Kabupaten Klaten terus berupaya meningkatkan keterbukaan informasi publik.

Salah satu upaya adalah menggelar Workshop keterbukaan informasi publik yang diadakan di New Merapi Resto, Kamis (20/10).

Kegiatan ini diikuti perwakilan dari internal bidang di Bappedalitbang Kabupaten Klaten dengan menghadirkan narasumber wartawan senior, Sri Warsiti dari Kedaulatan Rakyat.

Dalam paparannya Sri Warsiti menjelaskan tentang dasar-dasar mengenai jurnalistik.

"Suatu berita harus mengandung 5W+1H dan disertai foto maupun video yang informatif untuk mendukung berita tersebut," ujarnya.

Sementara Dewi Indraswati, selaku kasubag Perencanaan dan Pelaporan Bappedalitbang Klaten, menyampaikan materi tentang pentingnya PPID dalam mewujudkan pelayanan informasi publik.

"Diharapkan setelah workshop ini setiap ASN Bappedalitbang dapat mengelola dan memberikan pelayanan informasi PPID kepada masyarakat," sebutnya.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0