Klaten Gelar Tahap Presentasi Lomba Krenova Tahun 2023
BAPPEDALITBANG KLATEN – Lomba Kreativitas dan Inovasi (Krenova) Kabupaten Klaten tahun 2023 memasuki tahap presentasi yang dilaksanakan 2 hari pada tanggal 14-15 Maret 2023 yang bertempat di ruang rapat ATP Humo Klaten, Selasa (14/03).
Lomba Krenova Kabupaten Klaten tahun 2023 tahap presentasi ini dibuka oleh Plt Asisten II Sekretariat Daerah Klaten, Drs. Much Nasir, MM, dengan dihadiri Plt Kepala Bappedalitbang Pandu Wirabangsa, SH, M.Eng, dewan juri lomba, dan para peserta lomba krenova.
Dalam tahun ini, peserta lomba Krenova Kabupaten Klaten sangat meningkat pesat, dengan jumlah pendaftar sekitar 150 proposal temuan dengan empat kategori yaitu kategori SMP dengan bidang sosial, SMP bidang eksak, SMA dan Masyarakat Umum.
“Pendaftar lomba krenova tahun ini sangat meningkat drastis, namun peserta yang lolos seleksi proposal dan maju tahap presentasi terdapat 24 peserta kategori SMP dengan bidang sosial, 29 peserta kategori SMP bidang eksak, 25 peserta kategori SMA dan 25 peserta kategori Masyarakat Umum,” sebut M. Umar Said, S.Hut, MPP, M.Eng selaku Kabid Litbang.
Dalam kesempatan ini, Plt. Kepala Bappedalitbang Klaten, Pandu Wirabangsa, SH, M.Eng, menyampaikan apresiasi kepada semua peserta lomba Krenova Kabupaten Klaten yang antusias dalam mengikuti lomba ini.
“Terimakasih atas antusias peserta lomba krenova Kabupaten Klaten tahun ini, semoga produk temuan dapat memiliki kebermanfaatan terhadap masyarakat klaten,” ujarnya.
Dalam sambutannya, Asisten II Setda Klaten Drs. Muh Nasir, MM, sangat mendukung penuh atas kegiatan lomba krenova tingkat pelajar dan masyarakat umum yang diselenggarakan Bappedalitbang Kabupaten Klaten sejak 2007.
“Semoga semua peserta dalam tahap presentasi diberikan kelancaran dan apapun hasilnya tetap semangat,” jelasnya.