Klaten Lakukan Studi Tiru “Sragen Award”
Dalam rangka mendorong peningkatan inovasi daerah serta penilaian dan apresiasi pemerintah daerah terhadap penyelengaraan inovasi, Bappedalitbang Klaten berencana melaksanakan “Klaten Inovasi Award”.
Klaten Inovasi Award sebagai ajang apresiasi atas inovasi yang telah dilaksanakan oleh Perangkat Daerah, BUMD, Kecamatan, Puskesmas maupun Sekolah di Kabupaten Klaten.
Atas dasar itu, Bappedalitbang Klaten melaksanakan kunjungan studi tiru ke Bapperida Sragen atas keberhasilannya melaksanakan kegiatan penilaian dan apresiasi penyelenggaran inovasi yang dinamakan “Sragen Award”, Kamis (13/07).
“Kami berharap Bapperida Sragen dapat membantu dalam memberikan informasi tentang pelaksanaan teknis serta perencanaan anggaran terkait sragen award, dan rencana Klaten Inovasi Award dilaksanakan tahun 2024,” ujar Sri Nuryani, S.Sos, M.Si selaku Kabid Litbang Bappedalitbang Klaten.
Pada kesempatan ini, selain Kabupaten Klaten, kegiatan kunjungan studi tiru ini juga dihadiri oleh Baperlitbang Kabupaten Karanganyar.